Keutamaan Tauhid[1]
Allah Ta’ala berfirman : Dan Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan
supaya mereka menyembah-Ku. [Qs. Adz Dzariyat : 56]
Allah
Ta’ala berfirman : Dan sesungguhnya Kami telah
mengutus rasul pada tiap-tiap umat (untuk menyerukan): "Sembahlah Allah
(saja), dan jauhilah Thaghut itu", maka di antara umat itu ada orang-orang
yang diberi petunjuk oleh Allah dan ada pula di antaranya orang-orang yang
telah pasti kesesatan baginya. Maka berjalanlah kamu di muka bumi dan perhatikanlah
bagaimana kesudahan orang-orang yang mendustakan (rasul-rasul). [Qs. An Nahl : 36]
Dari
Jabir berkata, Rasulullah ﷺ bersabda, “barangsiapa berjumpa dengan
Allah dalam keadaan tidak menyekutukan Allah dengan sesuatu apapun, maka masuk
surga dan barangsiapa berjumpa dengan Allah dalam keadaan menyekutukan Allah
dengan sesuatu, maka masuk neraka.” [HR. Muslim][2]
Dari
Mu’adz bin Jabal berkata, aku pernah membonceng Nabi diatas keledai, lalu Nabi
bersabda, “wahai Mu’adz, tahukah kamu apa hak Allah terhadap hamba dan apa hak
hamba terhadap Allah ? aku menjawab, Allah dan Rasulullah yang lebih tahu,
beliau bersabda, hak Allah terhadap hamba adalah hamba menyembah-Nya dan tidak
menyekutukan-Nya dengan sesuatu apapun, sedangkan hak hamba terhadap Allah
adalah tidak menyiksa orang yang tidak menyekutukan-Nya dengan sesuatu apapun.”
[Muttafaqun ‘Alaih][3]
Penjelasan
:
Tauhid
merupakan ketaatan terbesar dan merupakan pondasi ketaatan, dan itu adalah
mengesakan Allah dengan beribadah serta mengingkari setiap apa yang disembah selain
Allah ta’ala, dan karena tujuan inilah Allah menciptakan Jin dan Manusia,
mengutus para nabi, dan sungguh Allah menjanjikan orang yangmerealisasikan
tauhid dengan surga sebesar apapun dosanya.
Pelajaran :
1. Keutamaan tauhid, sesungguhnya tauhid merupakan sebab terbesar masuk
kedalam surga dan selamat dari neraka, sesungguhnya tauhid merupakan syarat
masuk surga.
2. Sesungguhnya tauhid adalah tujuan diciptakannya jin dan manusia, dan
karena tauhid inilah Allah mengutus para rasul. [4]
فضل التوحيد (1) 13
قال الله تعالى: {وَمَا خَلَقْتُ الْجِنَّ وَالإِنسَ
إِلاَّ لِيَعْبُدُونِ} (2).
وقال تعالى: {وَلَقَدْ بَعَثْنَا فِي كُلِّ أُمَّةٍ
رَّسُولاً أَنِ اعْبُدُوا اللهَ وَاجْتَنِبُوا الطَّاغُوتَ} (3).
وعن جابر رضي الله عنه، قال: قال رسول الله صلى الله
عليه وسلم: "من لقي الله لا يشرك به شيئاً دخل الجنة ومن لقيه يشرك به شيئاً دخل
النار" أخرجه مسلم (4).
وعن معاذ بن جبل، رضي الله عنه، قال: "كنت رديف
النبي صلى الله عليه وسلم على حمار فقال: يا معاذ، أتدري ما حق الله على العباد، وما
حق العباد على الله؟ قلت: الله ورسوله أعلم. قال: حق الله على العباد أن يعبدوه ولا
يشركوا به شيئاً، وحق العباد على الله ألا يعذب من لا يشرك به شيئاً" متفق عليه
(5).
الشرح:
التوحيد أعظم الطاعات وأساسها، وهو إفراد الله بالعبادة،
والكفر بكل ما يعبد من دون الله تعالى، ولأجله خلق الله
الجن والإنس وبعث النبيين عليهم السلام، وقد وعد الله من حققه بالجنة مهما بلغت ذنوبه.
الفوائد:
- فضل
التوحيد وأنه أعظم أسباب دخول الجنة والنجاة من النار، وأنه شرط لدخول الجنة.
- أنه
الغاية من خلق الجن والإنس، ولأجله بعث الرسل عليهم الصلاة والسلام.
_________.
Komentar
Posting Komentar